Selasa, 23 Juli 2013

Manfaat Puasa



Telah banyak penelitian yang menyebutkan bahwa puasa memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh. Puasa juga dikaitkan dengan proses detoksifikasi atau pengeluaran zat racun dari tubuh. Nah, bagi Anda yang sedang menjalankan ibadah puasa, berikut adalah manfaat kesehatan dari puasa, seperti dilansir Yahoo!

Makan kurma

Kurma adalah makanan pembuka yang sering dihidangkan saat berbuka atau sahur. Salah satu aspek paling penting dari puasa adalah mendapatkan jumlah tepat energi dan nutrisi. Dan kurma adalah makanan terbaik yang menyediakan serat yang sangat dibutuhkan tubuh, yang akan membantu meningkatkan pencernaan dan menjaga kesehatan Anda selama puasa 

Meningkatkan kemampuan otak


Para ilmuwan di Amerika menemukan bahwa puasa dapat meningkatkan faktor neurotropik yang diturunkan dari otak, yang mendorong tubuh memproduksi lebih banyak sel-sel otak, sehingga dapat meningkatkan fungsi otak. Demikian juga, penurunan jumlah hormon kortisol, yang dihasilkan oleh kelenjar adrenal, membuat seseorang dapat menurunkan tingkat stres selama dan setelah Ramadan.

Mengurangi kebiasaan buruk
Ramadan adalah waktu yang tepat untuk mengubah gaya hidup tidak sehat dan pola makan yang buruk. Selama puasa, kita juga bisa menghentikan kebiasaan buruk seperti merokok dan makan makanan manis.

      Menurunkan kadar kolesterol
Kita semua tahu bahwa penurunan berat badan adalah salah satu dampak positif dari berpuasa selama Ramadan. Sebuah tim ahli jantung di Uni Emirat Arab menemukan bahwa orang berpuasa menikmati efek positif dari adanya pengurangan kolesterol dalam darah. Kolesterol rendah meningkatkan kesehatan jantung, sehingga seseorang dapat mengurangi risiko menderita penyakit jantung, serangan jantung, atau stroke. Terlebih lagi, jika Anda mengikuti diet sehat setelah Ramadan, tingkat kolesterol akan dapat diturunkan dengan mudah.

Mendetoksifikasi tubuh
Puasa dapat mendetoksifikasi tubuh dari racun yang menumpuk. Selama puasa, Anda dapat mendetoksifikasi sistem pencernaan dalam satu bulan. Ketika tubuh mulai memakan cadangan lemak untuk menciptakan energi, itu akan membakar setiap racun berbahaya yang mungkin hadir dalam timbunan lemak di tubuh Anda.

e    Menyerap banyak nutrisi
Selama puasa, metabolisme akan menjadi lebih efisien, yang berarti jumlah nutrisi yang diserap dari makanan semakin besar. Hal ini dikarenakan peningkatan hormon yang disebut adiponectin, yang diproduksi oleh kombinasi antara puasa dan sahur, sehingga memungkinkan otot untuk menyerap lebih banyak nutrisi. 
7
           Mengontrol berat badan
Puasa membuat kita lebih mudah menurunkan berat badan. Kita tidak perlu melakukan diet ekstrem untuk menurunkan beberapa kilo berat tubuh kita. Kita hanya perlu makan secukupnya dan tetap mengonsumsi makanan sehat selama puasa.

Semoga bermanfaat ^_^
(dipetik dari www.merdeka.com)

Sabtu, 29 Juni 2013

Gurindam



Gurindam
Gurindam adalah satu bentuk puisi Melayu lama yang terdiri dari dua baris kalimat dengan irama akhir yang sama, yang merupakan satu kesatuan yang utuh. Baris pertama berisikan semacam soal, masalah atau perjanjian dan baris kedua berisikan jawabannya atau akibat dari masalah atau perjanjian pada baris pertama tadi.

contoh :
Pabila banyak mencela orang
Itulah tanda dirinya kurang

Dengan ibu hendaknya hormat
Supaya badan dapat selamat

Gurindam Dua Belas
Kumpulan gurindam yang dikarang oleh Raja Ali Haji dari Kepulauan Riau. Dinamakan Gurindam Dua Belas oleh karena berisi 12 pasal, antara lain tentang ibadah, kewajiban raja, kewajiban anak terhadap orang tua, tugas orang tua kepada anak, budi pekerti dan hidup bermasyarakat.

Kamis, 27 Juni 2013

Sayembara Menulis

Hadiah 10 cerpen terbaik mendapatkan sertifikat Total hadiah jutaan rupiah Lomba Menulis Cerpen Se Jawa-Bali adalah ajang lomba menulis yang telah diadakan oleh Forum Lingkar Pena (FLP) Ranting Universitas Negeri Malang (UM) sejak tahun 2009. Respon positif dari masyarakat dengan banyaknya peserta pelajar, mahasiswa, dan umum yang ikut mendaftar serta mendukung sayembara ini membuat FLP Ranting UM rutin setiap tahunnya mengadakan Sayembara Menulis Cerpen Se Jawa-Bali. Di tahun ini, FLP Ranting UM kembali mengadakan Sayembara Menulis Cerpen Se Jawa-Bali dengan tema "Selaksa Mutiara Ramadhan, Berjuta Kisah Cerita". 
 Penyelenggara Sayembara Menulis Cerpen FLP Ranting UM Waktu Pendaftaran Sayembara Menulis Cerpen 1 Mei - 20 Juli 2013 Syarat dan Ketentuan Sayembara Menulis Cerpen : 
1. Peserta dibagi menjadi dua kategori (mahasiswa/umum dan pelajar/SMP/SMA).
 2. Cerita sesuai dengan tema yang telah tertera di atas.
 3. Naskah ditulis dengan ketentuan:
 a. spasi 1,5 Times
 b. font Times New Roman ukuran 12, 
 c. kertas ukuran A4 dengan margin kiri-atas-kanan-bawah 3-3-3-3 cm, 
 d. panjang naskah 4-8 halaman,
 e. menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar, serta
 f. tidak mengandung SARA dan pornografi. 
4. Naskah bukan hasil plagiat dan belum pernah diterbitkan atau diikutsertakan di lomba/sayembara lain dengan menunjukkan surat pernyataan keaslian karya. 
5. Tidak memberi hiasan apapun pada karya, seperti border dan lain-lain. 
6. Keputusan juri tidak dapat diganggu gugat. Biaya Pendaftaran:
 a. Mahasiswa/ Umum Rp 20.000,00 Pelajar/ SMA/ SMP Rp 15.000,00 
 b. Biaya pendaftaran dikirim ke nomor rekening BRI 1662-01-000060-50-2 atas nama Wulan Candra Buana 

 Pengiriman Naskah: 
1. Scan identitas diri (KTP/ KTM/ Kartu Pelajar) dan bukti pembayaran di bank. 
2. Melampirkan biodata diri (tulis di halaman terpisah) 
3. Naskah cerpen dikirim ke email flprantingum@gmail.com dengan melampirkan identitas diri, bukti pembayaran, dan biodata diri. Pengumuman Pemenang Pemenang akan diumumkan melalui blog FLP UM pada tanggal 24 Agustus 2013. 
Demikian informasi mengenai Sayembara Menulis Cerpen FLP. Lebih lengkap silahkan hubungi: 
1. Dicha 085790712011 
2. Nona 085739788555 
3. Website flprantingum.blogspot.com 

Info ini di dapat dari: http://draditaswari.blogspot.com

Kamis, 07 Februari 2013

All about SENYUM ^_^



 Senyum mempunyai hubungan erat dengan karakter seseorang, karena tidak sedikit ditemukan sifat individu yang “murah senyum”. Senyum banyak dikaitkan dengan perasaan hati, kondisi jiwa dan mood. Senyum dapat mempengaruhi kesehatan, tingkat stres dan daya tarik kita. Senyum juga dipercaya sebagai salah satu jalan jika ingin awet muda. Senyum diketahui mempunyai manfaat untuk kesehatan, di antaranya yaitu :
1. Senyum membuat kita lebih menarik. Kita akan selalu tertarik pada orang yang selalu tersenyum. Orang yang selalu tersenyum punya daya tarik tersendiri. Wajah yang berkerut, cemberut, membuat orang menjauh dari kita , tetapi sebaliknya senyum bisa membuat mereka tertarik.
2. Senyum mengubah mood kita. Ketika kita merasa jatuh atau “down” cobalah untuk tersenyum. Mungkin saja mood kita akan berubah menjadi lebih baik.
3. Senyum dapat merangsang orang lain tersenyum. Ketika seseorang tersenyum maka senyum tersebut akan membuat suasana menjadi lebih cerah, mengubah mood orang lain yang ada disekitarnya dan membuat semua orang menjadi senang. Orang yang suka tersenyum membawa kebahagiaan buat orang yang ada di sekitarnya. Seringlah tersenyum maka anda akan disukai oleh banyak orang.
4.  Senyum dapat mengurangi stres. Stres secara nyata dapat muncul di wajah anda. Senyum membantu mencegah kesan bahwa kita sebenarnya sedang lelah atau merasa “down”. Jika anda sedang stres cobalah untuk tersenyum, maka stres anda akan berkurang dan anda akan merasa lebih baik untuk membuat langkah selanjutnya.
5.  Senyum meningkatkan sistem imun (kekebalan) tubuh anda. Senyum dapat membantu kerja imun tubuh agar dapat bekerja dengan baik. Ketika anda tersenyum, fungsi imun meningkatkan kemungkinan anda menjadi lebih rileks.
6.  Senyum menurunkan tekanan darah anda. Ketika anda tersenyum, maka tekanan darah anda akan menurun. Jika anda tak percaya, anda boleh mencobanya sendiri, jika anda memiliki alat pengukur tekanan darah di rumah anda.
7. Senyum mengeluarkan endorphins (pereda rasa sakit secara alami) dan serotonin. Beberapa studi telah menunjukkan bahwa senyum dapat merangsang pengeluaran endorphin, pereda rasa sakit yang alami, serta serotonin. Senyum memang obat yang alami.
Senyum dapat melenturkan kulit wajah dan membuat anda terlihat lebih muda. Otot-otot yang digunakan untuk tersenyum ikut membuat anda terlihat lebih muda. Jika anda ingin sesuatu yang beda, maka berikan senyum anda sepanjang hari, maka anda akan terlihat lebih muda dan merasa lebih baik.
8.  Senyum membuat anda tampak sukses. Orang yang tersenyum terlihat lebih percaya diri dalam menjalani hidupnya. Cobalah tersenyum saat anda melakukan pertemuan dan saat ada janji. Rekan-rekan kerja, sahabat, orang-orang terdekat anda akan merasakan sesuatu yang berbeda.
9.  Senyum membuat anda tetap positif. Senyumlah! Lalu sekarang cobalah berpikir sesuatu yang negatif tanpa berhenti tersenyum. Sulitkan? Karena ketika anda tersenyum maka senyum tersebut akan mengirimkan sinyal ke tubuh anda bahwa “hidup anda saat ini baik-baik saja”.
Maka jauhkan diri anda dari depresi, stres dan rasa khawatir dengan satu kata yaitu “senyum”, tentu saja dengan memberikan senyum pada tempat dan suasana yang tepat. Jika berlebihan, maka orang lain akan menganggap anda kurang waras. Satu hal lagi karena dengan tersenyum anda mendapatkan satu nilai shadaqah.Sudahkan anda tersenyum hari ini?



Minggu, 03 Februari 2013

Hanya Sebuah Koin Penyok


Hanya Sebuah Koin Penyok 
 

Cerita Cerita Inspiratif dan Motivasi
Seorang lelaki berjalan tak tentu arah dgn rasa putus asa. Kondisi finansial keluarganya morat
-marit. Saat menyusuri jalanan sepi, kakinya terantuk sesuatu. Ia membungkuk dan menggerutu kecewa. “Uh, hanya sebuah koin kuno yg sudah penyok.” Meskipun begitu ia membawa koin itu ke bank.
“Sebaiknya koin in dibawa ke kolektor uang kuno,” kata teller itu memberi saran. Lelaki itu membawa koinnya ke kolektor. Beruntung sekali, koinnya dihargai 30 dollar.

Lelaki itu begitu senang. Saat lewat toko perkakas, dilihatnya beberapa lembar kayu obral. Dia pun membeli kayu seharga 30 dollar utk membuat rak buat istrinya. Dia memanggul kayu tersebut dan beranjak pulang.

Di tengah perjalanan dia melewati bengkel pembuat mebel. Mata pemilik bengkel sudah terlatih melihat kayu bermutu yg dipanggul lelaki itu. Dia menawarkan lemari 100 dollar utk menukar kayu itu. Setelah setuju, dia meminjam gerobak utk membawa pulang lemari itu.

Di tengah perjalanan dia melewati perumahan baru. Seorang wanita melihat lemari yg indah itu dan menawarnya 200 dollar. Lelaki itu ragu-ragu. Si wanita menaikkan tawarannya menjadi 250 dollar. Lelaki itupun setuju dan mengembalikan gerobaknya.

Saat sampai di pintu desa, dia ingin memastikan uangnya. Ia merogoh sakunya dan menghitung lembaran bernilai 250 dollar. Tiba-tiba seorang perampok keluar dari semak-semak, mengacungkan belati, merampas uang itu, lalu kabur.

Istrinya kebetulan melihat dan berlari mendekati suaminya seraya bertanya, “Apa yg terjadi? Engkau baik saja kan? Apa yg diambil oleh perampok tadi?”

Lelaki itu mengangkat bahunya dan berkata, “Oh, bukan apa-apa. Hanya sebuah koin penyok yang kutemukan tadi pagi”.

Bila Kita sadar kita tak pernah memiliki apapun, kenapa harus tenggelam dalam kepedihan yang berlebihan? Sebaliknya, sepatutnya kita bersyukur atas segala karunia hidup yang telah Tuhan berikan pada kita, karena ketika datang dan pergi kita tidak membawa apa-apa.


Diposkan oleh Imam Priestian

http://imampriestian.blogspot.com/2011/06/hanya-sebuah-koin-penyok.html